Penerimaan Calon Bintara POLRI 2025-2026
Penerimaan Calon Bintara POLRI 2025 -- Seleksi Penerimaan Calon Bintara Polri, Penerimaan Bintara Polri (Polisi Tugas Umum dan Polwan), Pendaftaran Calon Bntara Polri, Jadwal Penerimaan Bintara Polri, Persyaratan Penerimaan Bintara Polri, Bintara Polri (Pria / Wanita), Bintara Musik, Bintara TI, Bintara Khusus Penyidik, Pendaftaran Calon Bintara POLRI, Secaba POLRI.
Kali ini admin akan berbagi informasi tentang Penerimaan Calon Bintara POLRI 2025-2026. Informasi ini ditujukan bagi anda yang berkeinginan untuk mendaftarkan diri menjadi calon Bintara Polri. Untuk lebih jelasnya mari simak penjelasannya berikut ini.
Informasi ini merupakan kelanjutan dari informasi sebelumnya tentang Penerimaan Anggota Polri dan Pendaftaran Calon Anggota Polri. Apabila anda belum mengunjungi artikel tersebut maka silahkan kujungi terlebih dahulu.
Terdapat beberapa seleksi calon anggota Polri, salah satunya yaitu seleksi calon Bintara Polri. Bintara adalah golongan pangkat kepolisian yang lebih rendah dari Inspektur Polisi Dua, dan lebih tinggi dari Ajun Brigadir Polisi.
Bintara merupakan tulang punggung kesatuan di militer yang berperan sebagai penghubung antara Perwira dengan Tamtama atau sebaliknya dalam segi operasional.
Dalam Wikipedia disebutkan bahwa pembagian Bintara Polri terbagi dua yaitu:
- Bintara Tinggi merupakan golongan calon perwira di Polri (Ajun Inspektur Polisi Dua dan Ajun Inspektur Polisi Satu).
- Bintara merupakan golongan pangkat "Brigadir" di Polri (Brigadir Polisi Dua sampai Brigadir Polisi Kepala).
Dalam rangka menyiapkan postur anggota Polri sebagai sosok Penolong, Pelayan dan Sahabat Masyarakat serta Penegak Hukum, maka Polri memberikan kesempatan kepada putra-putri Indonesia untuk bergabung menjadi bagian dari Polri, dalam hal ini Polri melakukan penerimaan calon Bintara.
Penerimaan Calon Bintara Polri diperuntukkan bagi siswa-siswi lulusan SMA / SMK sederahat yang telah lulus tahun-tahun sebelumnya ataupun bagi siswa-siswi yang akan lulus sekolah pada tahun ini, serta untuk lulusan D-3, D-4, dan S1.
Bagi anda yang dapat memenuhi kualifikasi pendidikan di atas dan berkeinginan untuk menjadi calon Bintara Polri, maka silahkan daftarkan diri anda untuk mengikuti proses penerimaan.
Perlu diketahui bahwa ada beberapa macam seleksi calon Bintara Polri, berikut penjelasan beserta ketentuan penerimaannya. Silahkan disimak dengan baik.
1. Penerimaan Calon Bintara POLRI : Bintara Umum
Penerimaan calon Bintara umum diperuntukkan bagi siswa SMA / sederajat jurusan IPA / IPS / Bahasa (bukan lulusan Paket A dan B) atau SMK sesuai dengan kompetensi tugas pokok Polri , serta lulusan D3, dan S1.
Bintara umum merupakan yang paling banyak peminatnya. Jadi jika anda berkeinginan untuk menjadi calon Bintara umum, maka anda harus melakukan persiapan semaksimal mungkin agar harapan anda untuk bisa lulus setiap tahapan seleksi dapat terwujudkan.
Untuk mengetahui informasi lebih lanjut seperti persyaratan, jadwal, tata cara pendaftaran, download berkas persyaratan, dan lain sebagainya, maka silahkan kunjungi artikel yang telah admin rancang khusus untuk informasi tersebut. Kunjjungi artikel : Penerimaan Brigadir / Bintara Polri.
2. Penerimaan Calon Bintara POLRI : Bintara Musik dan Bintara TI (Teknologi Informasi)
Penerimaan calon Bintara Musik diperuntukkan bagi siswa-siswa jenjang SMA / sederajat / SMK jurusan tertentu untuk lulusan tahun ini (yang masih kelas XII) atau lulusan tahun-tahun sebelumnya.
Bagi anda yang selama ini bercita-cita untuk menjadi anggota Polri pada Bintara Musik, maka silahkan mendaftarkan diri mengikuti prosedur yang telah ditentukan.
Sedangkan penerimaan calon Bintara TI (Teknologi Informasi) diperuntukkan bagi siswa lulusan SMA / SMK jurusan tertentu atau yang akan lulus sekolah pada tahun ini, serta untuk, lulusan D-III, lulusan D-IV dan S-1.
Bagi anda yang memenuhi kualifikasi pendidikan di atas serta berkeinginan untuk menjadi Bintara Polri pada Bintara TI, maka silahkan daftarkan diri anda selama masa pendaftaran dibuka.
Untuk mengetahui informasi lengkap seperti tata cara pendaftaran, persyaratan, jadwal, berkas persyaratan, dan lain-lain, silahkan kunjungi artikel : Penerimaan Bintara Musik dan Bintara TI
3. Penerimaan Calon Bintara POLRI : Bintara Polri Kompetensi Khusus
Penerimaan calon Bintara Polri Kompetensi Khusus diperuntukkan bagi lulusan yang telah berijazah serendah-rendahnya lulusan SMA sederajat hingga Sarjana pada program studi yang sesuai kebutuhan.
Informasi lengkap seperti persyaratan, cara mendaftar, berkas persyaratan, dan lain sebagainya dapat anda baca secara lengkap pada artikel : Pendaftaran Polri Kompetensi Khusus
4. Penerimaan Calon Bintara POLRI : Bintara, Bintara Polair, Bintara Penerbangan, Bintara Kimia, Bintara Teknologi Tekstil, Bintara Dakwah Islam, Bintara Perawat, Bintara Tata Boga
Secara umum, penerimaan calon Bintara Polri diperuntukkan bagi siswa-siswi lulusan SMA / SMK jurusan tertantu, lulusan D3, dan S1. Bagi yang ingin mendaftar, penuhi dulu persyaratan pendaftarannya.
Langsung baca informasi ini : Persyaratan Masuk Bintara Polri
Dari beberapa seleksi calon Bintara Polri di atas, silahkan pilih salah satu mana yang paling diminati. Jika sudah menentukan pilihan, maka selanjutnya melakukan pendaftaran dan kemudian mengikuti proses seleksi dari seleksi administrasi hingga pengumuman kelulusan akhir.
Admin ingatkan bahwa dalam rangkaian proses penerimaan anggota Bintara Polri, tidak ada pungutan biaya apapun. Oleh karena itu, anda harus berhati-hati apabila ada oknum yang meminta bayaran pada anda.
Catatan : Jika ada perubahan atau perbedaan informasi, maka ikuti yang ada di website penerimaan Polri di www.penerimaan.polri.go.id
Baca Juga :
Demikianlah informasi yang dapat admin sampaikan untuk anda tentang Penerimaan Calon Bintara POLRI. Semoga informasi tersebut dapat memberikan pencerahan serta manfaat baik untuk anda.
Admin turut mendoakan pula agar anda bisa lulus dari tiap seleksi yang diujikan pada Bintara Polri. Terima kasih telah membaca artikel ini dan ayo turut bagikan informasi ini.